[Flash Focus] : Waduh, TPIA Digembok Hari Ini
-
Bursa Efek Indonesia mengganjar $TPIA dengan "kartu merah" sejalan dengan aktivitas perdagangan maupun peningkatan harga yang di luar kewajaran.
Menurut BEI, aksi ini sebagai bentuk perlindungan terhadap investor. Diharapkan para investor kembali mengkaji setiap informasi dan aktivitas perseroan.
TPIA menyusul rekan sejawatnya, $CUAN yang disuspend lebih dulu, tepatnya pada Selasa (19/21) lalu.
Dalam sepekan terakhir, $TPIA telah melejit 19.2%, sementara dalam 6 bulan terakhir produsen petrokimia milik Taipan Prajogo Pangestu meroket 183.8%.