[Flash Focus] : Rights Issue TOWR Disambut Positif
-
Hari ini (8/7), $TOWR resmi menetapkan jadwal cum rights issue senilai Rp5.49 triliun, dengan harga pelaksanaan Rp680/saham.
Aksi ini disambut positif pasar, mendorong saham $TOWR naik 7.7% ke Rp560.
Perseroan akan menerbitkan 8.08 miliar saham baru, setara 13,91% dari total saham setelah rights issue. Setiap pemegang 619 saham lama berhak memperoleh 100 HMETD.
Dana akan digunakan untuk menambah kepemilikan $TOWR di anak usahanya, Protelindo.
PT Dwimuria Investama Andalan, pemilik 8,33% saham akan menjadi standby buyer. Sementara pemegang saham mayoritas PT Sapta Adhikari Investama (52,46%) menyatakan tidak akan mengeksekusi haknya.