[Flash Focus] : First Cut DOID Di Tambang Entitas SINI
-
Saham $DOID tertekan 2% ke level Rp386/saham pada awal perdagangan Rabu (2/7).
Melalui BUMA, $DOID resmi memulai kegiatan operasional pertambangan dengan seremoni First Cut di tambang anak usaha $SINI, PT Persada Kapuas Prima (PKP).
Kontrak ini telah ditandangani pada Agustus tahun lalu dengan kontrak jasa pertambangan sepanjang umur tambang (life-of-mine) senilai Rp12 triliun.
BUMA akan mengerjakan seluruh fase pertambangan, seperti pengupasan lapisan tanah penutup (overburden) hingga penambangan batu bara.