[Flash Focus] : Pengendali Serok Saham CYBR
-
Pemegang saham pengendali dari $CYBR, INV Management Pte. Ltd mengakumulasi saham perseroan sejumlah 1.6 juta lembar.
Aksi ini dieksekusi pada 11-12 Maret 2025, dengan taksiran transaksi pada periode tersebut mencapai Rp903-935 juta.
Pembelian saham ini didasari untuk investasi dengan kepemilikan saham langsung.
Merespon kabar tersebut, saham $CYBR terdongkrak 6.7% ke level Rp640/saham pada perdagangan Jumat (14/3).