[Flash Focus] : Djonnny Saksono Borong Saham ITIC
-
Djonnny Saksono, Direktur Utama $ITIC, menambah kepemilikan sahamnya sebesar 426.600 lembar pada 20-21 Februari 2025 di harga Rp242-245 per saham, meningkatkan kepemilikannya dari 67,7% ke 67,8%.
Per September 2024, $ITIC mencatat aset Rp593 miliar, dengan kepemilikan Djonnny 66,8%, PT Anugerah Investindo 7%, dan publik 26,1%.
Penjualan Q3 2024 naik 9,9% ke Rp243 miliar, tetapi laba bersih turun 10,19% ke Rp16,93 miliar.
Saham $ITIC melemah 10,1% ke Rp212 pada Selasa (25/2).