[Flash Focus] : Janji Bagi Dividen, Saham BREN Lanjut Menguat
- 
							
							
							
							
$BREN melanjutkan tren kenaikan hingga hari ini (6/12) melonjak 4% ke Rp7,800/saham. Dalam sepekan, saham BREN sudah naik 16%.
Emiten EBT milik Prajogo Pangestu ini rupanya langsung diburu usai mengumumkan pembagian dividen interim tahun buku 2024.
Besaran dividen interim perseroan senilai Rp506.15 miliar atau Rp3.78/saham.
Cum dividen interim di pasar reguler dan pasar negosiasi jatuh pada 11 Desember 2024. Sementara pembayaran akan dilakukan pada 20 Desember 2024.