[Flash Focus] : Penjualan Emas UNTR Bergairah, Sahamnya Ikut Terpacu
-
Harga saham $UNTR sempat melambung 3.5% ke posisi Rp27,700/saham pada perdagangan Senin (2/12).
Perseroan telah melaporkan kenaikan volume penjualan emas secara tahunan di sepanjang periode Januari—Oktober 2024 sebesar 19.9% yoy menjadi 187.754 GEOs.
Secara bulanan, volume penjualan emas $UNTR pada Oktober 2024 melonjak 130% dari 10.000 GEOs pada Oktober 2023 menjadi 23.000 GEOs pada Oktober tahun ini.