[Flash Focus] : UANG Gadaikan Aset Untuk Jaminan Utang Rp670 M
-
Saham $UANG merosot 3.5% ke posisi Rp820/saham pada awal sesi pekan ini (23/9).
Perseroan akan meminta restu pemegang saham pada Senin (30/9) pekan depan dalam rangkan penjaminan aset miliknya sejumlah Rp837.5 miliar.
Rencananya, aset tersebut akan digunakan untuk jaminan bersama atau cross collateral serta cross default dengan BBCA selaku pemberi pinjaman dengan nilai Rp670 miliar.
Jika dihitung, pinjaman tersebut setara dengan 346.44% total ekuitas $UANG. Selaitu itu, tidak kurang dari 99% JII milik $UANG juga bakal digadaikan.
Adapun penerima utang tersebut adalah Pakuan sebesar total Rp450 miliar, Jakarta Investindo Indonesia Rp20 miliar, dan Sirius Surya Sentosa sejumlah Rp200 miliar.